Berita

Ketua DWP Kemenag Sangihe Sambangi Korban Kebakaran

Jumat, 8 September 2023 11:25 WIB
  • Share this on:

Kepulauan Sangihe - (Kemenag) : Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Sangihe Misnawati Agune, SE., bersama Pengurus dan Anggota dalam program Jumat berkah Menyambangi korban musibah kebakaran di Kampung Kalekube, Jumat (08/09).

Kejadian kebakaran rumah tersebut terjadi begitu cepat saat korban yang anaknya juga adalah salah satu Siswa di Madrasah Ibtidaiyah Yapist Kalekube sedang melakukan aktifitas menambang batu di Pantai Kalekube. 

Dalam perbincangan bersama Keluarga Korban kebakaran Ketua DWP Kemenag Sangihe saat menyerahkan bantuan berharap bantuan tersebut bisa sedikit membantu meringankan kesusahaan yang di alami.

"InsyaAllah bantuan yang kami berikan ini bisa sedikit membantu meringankan beban Bapak dan Ibu bersama keluarga, tetap sabar, berikhtiar dan sama-sama kita ambil hikmah dari kejadian ini". Ungkap Ketua DWP

Saat menyerahkan bantuan Ketua DWP selain didampingi oleh pengurus dan anggota DWP Kemenag Sangihe turut juga hadir pada kesempatan tersebut Kasubag TU Merry H. R. Mansoara, S.Sos Kepala Seksi Bimas Islam Drs H. Kusnadi, Kepala KUA Tahuna Ridwan Naki, S.Ag, Penyelengara ZAWA Wasiko, S.Ag., M.H., Pengawas Madrasah Dra. Hapia Makasaehe.

Kontributor:
Suwardi M
Fotografer:
Suwardi Makasenda

Gallery

  • Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Utara H. Sarbin Sehe, S. Ag, M. Pd.I melakukan pembinaan Kepada para guru dan siswa/i di MTs Negeri I Tahuna,
  • -
  • Kakanwil melakukan Kunjungan Kerja di Kab. Kepl Sanghihe dan di sambut oleh ASN Jajaran Kemenag Sangihe
  • Kakanwil H. Sarbin Sehe, S. Ag, M. Pd. I memberikan Pembinaan sekaligus Penguatan tentang Moderasi Beragama pada hari Jumat 9 Juni 2023 di SMK Negeri 1 Tahuna Kab. Kep Sangihe.